image1

Pantai Tongaci berada di Kampung Pasir, Sungailiat, Kabupaten Bangka, sekitar 3 kilometer dari Jalan Raya Sungailiat – Belinyu menuju ke Kawasan Wisata Matras. Pantai ini merupakan sebuah marina dan kawasan rekreasi serta penangkaran penyu.Pantai Tongaci berpasir putih halus dan tidak memiliki banyak batuan granit seperti kebanyakan pantai-pantai di Bangka Belitung. Kawasan pantainya telah direkayasa dan dilengkapi dengan fasilitas-fasilitas rekreasi dan fasilitas pendukung lainnya, seperti kamar bilas dan toilet, serta beberapa amenitas seperti restaurant dan tempat pertemuan.

Terdapat pula beberapa villa yang dapat menjadi akomodasi wisatawan yang terletak di area Batavia Resort, disebelah pantai ini.Pantai Tongaci lebih dikenal sebagai tempat penangkaran penyu. Di pantai ini, terdapat sebuah kolam berisi penyu-penyu hijau (Chelonia Midas) dan Penyu Sisik (Eretmochelys Imbricata), bak-bak untuk menampung tukik-tukik, serta area penangkaran di dalam marina . Konservasi penyu ini dijalankan oleh Yayasan Tukik Babel yang sebelumnya melakukan penangkaran di Pantai Batavia.Pada jam-jam tertentu, pengunjung dapat mendengar bel tanda makan bagi penyu dan menyaksikan penyu-penyu tersebut diberi makan oleh para petugas.


image1

Di Pantai Tongaci juga terdapat sebuah museum yang disebut Museum Garuda, yang mengoleksi artifak-artifak tembikar, photo-photo tua serta artefak-artefak dari masa kolonial. Selain itu terdapat pula sebuah galeri buku. Di plaza di depan museum terdapat sebuah Lokomotif yang menjadi nama kawasan ini: De Locomotief. Kawasan ini ditata dengan artisitik. Selain itu, pengunjung juga dapat melihat galeri seni serta sebuah log kayu raksasa. Pada saat-saat tertentu, pengunjung juga dapat menikmati pertunjukan langsung.Di kawasan Pantai Tongaci, pengunjung dapat berenang, bermain dan menikmati pemandangan pantai. Di sini pengunjung juga dapat menikmati beberapa fasilitas kesehatan, rekreasi dan olah raga air.
Sumber :https://www.google.com/url?sa=i&source=images&cd=&ved=&url=http%3A%2F
% 2Fwww.visitbangkabelitung.com%2Fcontent%2Fpantai-tongaci&psig=AOvVaw3RFFnuzMl
tmqtXSS9grJ8D&ust=1551164720814525



image1image1image1image1

Hubungi Kontak

No.Telepon:+6283175789904
Email: Jestievalyra@gmail.com

Smkn 1 Simpang Katis


Jl. Raya Sungai Selan Desa terak
Kec. Simpang Katis Kab. Bangka Tengah
Kepulauan Bangka Belitung